Your Ad Here

Wednesday, June 13, 2012

Film "Indie Game: The Movie" Dirilis Secara Digital

Film "Indie Game: The Movie" Dirilis Secara Digital
Sebuah film dokumenter mengenai video game, "Indie Game: The Movie", Rabu (12/6/2012) ini resmi didistribusikan secara digital. Film yang pernah menjadi official selection dalam Festival Film Sundance tahun 2012 ini mengangkat kisah di balik pembuatan tiga video game yakni Super Meat Boy, Fez, dan Braid.

Dalam situs resminya, "Indie Game:The Movie" bisa ditonton melalui streaming maupun diunduh langsung melalui beberapa kanal seperti Steam maupun iTunes. Untuk streaming maupun pengunduhan, film ini bisa didapatkan dengan membayar 9,99 dollar AS.

"Indie Game:The Movie" bercerita mengenai kisah pembuatan tiga video game dari latar belakang orang di belakangnya. Ada Tommy Refenes dengan game Super Meat Boy, Jonathan Blow dengan game Braid, dan Phil Fish dengan game Fez.

Film ini tidak hanya menceritakan pembuatan video game dari sisi teknis tapi menjelajahi benak penciptanya, bagaimana mereka memaknai karakter yang dibuat, sampai alasan memilih medium video game untuk menyampaikan pesannya. Dalam beberapa adegan juga terlihat saat mereka frustasi dengan perjalanan sang "anak" sewaktu dilepas di pasaran.

Sebelum dirilis hari ini, film ini sudah mendapatkan pujian di berbagai festival film di tahun 2012 seperti Sundance untuk kompetisi dokumenter, memenangi kategori penyuntingan terbaik untuk dokumenter di Sundance, South by Southwest, Hot Docs, dan Sheffield Doc/Fest.

Film ini bisa diakses di http://www.indiegamethemovie.com/ atau diunduh di http://store.steampowered.com/app/207080 .dan http://itunes.apple.com/us/movie/indie-game-the-movie/id522421254.

Sumber : KOMPAS.com

0 comments:

Post a Comment